Jumat, 22 Februari 2008

Sekelumit tentang SD Taman Muda Dua



SD Taman Muda dua yang bertempat di jalan Tamansiswa 04 Malang adalah SD yang bernaung di bawah Yayasan Perguruan Tamansiswa Cabang Malang yang berpusat di Yogyakarta. Perguruan Tamansiswa pertama kali didirikan oleh Ki Hajar Dewantara (Bapak Pendidikan Bangsa Indonesia) di Yogyakarta pada tanggal 3 Juli 1922. Pendidikan di SD Taman Muda Dua Malang selain mengandalkan peningkatan intelektualitas juga peningkatan di sisi ketaqwaan terhadap Tuhan YME, kepribadian, etika serta estetika. Karena Intelektualitas yang tinggi tanpa didukung oleh ketaqwaan, kepribadian, etika serta estetika yang tinggi pula siswa tak akan mampu menerapkan keintelektualitasannya pada masyarakat. Oleh karena itu siswa Tamansiswa dididik untuk peningkatan Intelektual,ketaqwaan,kepribadian,etika serta estetika dengan tidak melupakan ketiga semboyan Tamansiswa. Ing Ngarso Sung Tulodho (di depan memberi contoh) Ing Madyo Mangun Karso (Di tengah memberi semangat) Tut Wuri Handayani (Di belakang memberi dorongan)

VISI DAN MISI SD TAMAN MUDA DUA


Foto Guru Taman Muda II

-------------------------------------------------------------------------------------------


VISI :




Membentuk siswa berkemampuan, sopan santun, berbudi luhur, berpengetahuan serta berketrampilan yang memadai sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan.




MISI :




Optimalisasi mutu pelayanan terhadap anak didik secara ikhlas dan bertanggung jawab